Penempuhan SKU Bantara 23

Penegak Bantara adalah tingkatan Syarat-syarat Kecakapan Umum (SKU) pertama dalam satuan Pramuka Penegak sebelum Penegak Laksana. Golongan Pramuka Penegak Bantara merupakan kelanjutan dari status sebagai Tamu Ambalan atau Tamu Penegak.

Sejak awal Februari 2017 lalu Angkatan 23 Rakasmada mengikuti proses penempuhan SKU Penegak Bantara. Sedikitnya ada 40 peserta penempuhan dari angkatan yang masuk ke Smadangawi tahun 2016 ini.

Penempuhan SKU Penegak Bantara Angkatan 23 akan segera berakhir dalam minggu ini dan direncanakan akan diselenggarakan pelantikan pada tanggal 19 Maret 2017 nanti.

Terus semangat melakukan penempuhan dan semoga bisa menjadi Penegak Bantara yang selalu siap sedia.

________________________
  •  
  •  
  •  
  •  
  •  
  •  
  •  
  •  
  •  
  •  
  •  
  •  
  •